jika ku personifikasikan engkau
maka engkau adalah teman
maka engkau adalah kawan
bahkan ada dalam stamina penuhku
kau selalu merangkulku
dan aku merangkulmu
kau selalu mengaitkan tanganmu pada bahuku
dalam setiap senja setelah kita beradu
kau selalu duduk bersamaku
dalam setiap hela nafas istirahatku
terjagaku nantinya hanya untuk menemuimu
dan kamu selalu setia menunggu
entah aku harus cinta padamu
atau harus membentuk rasa jemu
aku perlu kamu
tapi janganlah selalu datang padaku
bukannya aku membencimu
tetapi terkadang kamu menghambatku
wahai lelahku...
aku sedang terkejar waktu
aku sedang berfase sendu
aku sedang tak punya tempat mengadu
kehadiranmu aku perlu
untuk beberapa waktu
kehadiranmu arababu
terkadang menenangkanku
catatan :
arababu = n alat musik jenis rebab yg terbuat dr bambu, wadah gemanya terbuat dr kayu atau tempurung